Selasa, 02 Oktober 2018

Kabar Baik 3 Oktober 2018


Shalom.
 
Dalam mempertahankan iman anda tidak boleh sedikitpun merasa bimbang dan ragu, sekalipun hidup semakin sulit, sebab akhir dari iman adalah keselamatan kekal.»IHT«

Filipi 1:21  Karena bagiku hidup adalah Kristus dan mati adalah keuntungan.

Ketika hidup menjadi sulit, jangan tenggelam dalam keraguan lalu merasa apakah sepadan usaha perjuangan kita untuk tetap bertahan dalam iman kepada Yesus Kristus.?

Filipi 1:19  karena aku tahu, bahwa kesudahan semuanya ini ialah keselamatanku oleh doamu dan pertolongan Roh Yesus Kristus.

Sadarilah! Bahwa target kita adalah keselamatan kekal, sehebat dan sekaya apapun satu saat semuanya harus kita lepaskan, harta dan kekayaan tidak akan pernah bisa dibawa mati!.

Filipi 1:20  Sebab yang sangat kurindukan dan kuharapkan ialah bahwa aku dalam segala hal tidak akan beroleh malu, melainkan seperti sediakala, demikian pun sekarang, Kristus dengan nyata dimuliakan di dalam tubuhku, baik oleh hidupku, maupun oleh matiku.

Muliakan Tuhan sepanjang hidup ini, jangan bertanya tanya kenapa Tuhan? sebab Tuhan lebih tahu akan hidup kita.

2 Korintus 12:9  Tetapi jawab Tuhan kepadaku: "Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna." Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku.

Bersyukurlah kepadaNya, sebab Dia adalah Allah yang setia dan adil, justru ditengah penderitaan dan pergumulan kuasa Tuhan menjadi sempurna, haleluya!

2 Korintus 12:10  Karena itu aku senang dan rela di dalam kelemahan, di dalam siksaan, di dalam kesukaran, di dalam penganiayaan dan kesesakan oleh karena Kristus. Sebab jika aku lemah, maka aku kuat.

Tuhan Yesus memberkati.
---
I LG Hutagalung,

Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...