Jumat, 23 November 2018

Kabar Baik 28 Nop 2018


Shalom.

Sabat adalah lompatan hari sebelum kita memasuki hari ibadah yang penuh dengan mujizat dan berkati.»IHT«

Ulangan 5:12  Tetaplah ingat dan kuduskanlah hari Sabat, seperti yang diperintahkan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu.

Bagi orang Israel sabat itu hari saptu, tetapi bagi orang percaya sabat itu masa perhentian, yang berarti saudara dan saya harus masuk kedalam masa perhentian, yaitu hadirat Tuhan.

Ibrani 12:14  Berusahalah hidup damai dengan semua orang dan kejarlah kekudusan, sebab tanpa kekudusan tidak seorang pun akan melihat Tuhan.

Waktu menghadap Allah kita mutlak memiliki kekudusan, karena tanpa kekudusan tidak mungkin kita berjumpa dengan Allah.

Yehezkiel 20:20  kuduskanlah hari-hari Sabat-Ku, sehingga itu menjadi peringatan di antara Aku dan kamu, supaya orang mengetahui bahwa Akulah TUHAN, Allahmu.

Jangan main main dengan kekudusan Allah, tanpa kekudusan, kasih karunia Allah akan berlalu begitu saja

Yeremia 17:5  Beginilah firman TUHAN: "Terkutuklah orang yang mengandalkan manusia, yang mengandalkan kekuatannya sendiri, dan yang hatinya menjauh dari pada TUHAN!

Tuhan Yesus memberkati.

Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...