Jumat, 16 November 2018

Kabar Baik 23 Nop 2018

Shalom.

Doa dan kuasa Tuhan berjalan beriringan, tanpa doa anda dan saya tidak mungkin akan memiliki kuasa Tuhan.»IHT«

1 Korintus 4:20  Sebab Kerajaan Allah bukan terdiri dari perkataan, tetapi dari kuasa.
Kenapa dunia heboh? Kenapa gereja juga ikut ikutan heboh? Sebab banyak orang begitu berambisi mengejar kuasa dan kekuasaan, sehingga dalam hidupnya mereka rela melakukan apapun juga untuk memperoleh kuasa.

Yakobus 4:3  Atau kamu berdoa juga, tetapi kamu tidak menerima apa-apa, karena kamu salah berdoa, sebab yang kamu minta itu hendak kamu habiskan untuk memuaskan hawa nafsumu.
Sekali lagi kami ingatkan bahwa kuasa Tuhan berbeda dengan kuasa dunia, padahal anda sendiri tahu dan mengerti, masalahnya karena anda menutup hati untuk mempertahankan kuasa yang salah.

Roma 8:26  Demikian juga Roh membantu kita dalam kelemahan kita; sebab kita tidak tahu, bagaimana sebenarnya harus berdoa; tetapi Roh sendiri berdoa untuk kita kepada Allah dengan keluhan-keluhan yang tidak terucapkan.

Andalkan Tuhan, berserahlah kepadaNya, kita diberi kuasa untuk hidup berkemenangan, menang atas dosa, bukan menang atas orang lain, bukan juga menang atas persaingan dunia, melainkan menang karena hidup dalam kebenaran Firman Tuhan.

Efesus 6:12  karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara.

Jadi doa yang benar agar kita diberi kuasa untuk melawan, kuasa Iblis yang menguasai kedagingan kita, supaya kita menang atas maut.

Efesus 6:13  Sebab itu ambillah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat mengadakan perlawanan pada hari yang jahat itu dan tetap berdiri, sesudah kamu menyelesaikan segala sesuatu.
Terima kasih Tuhan! Engkau telah memberikan kuasaMu kepadaku sehingga setiap hari hatiku, perbuatanku, prilaku dan sifat sifatku yang buruk bisa aku kalahkan dengan kuasaMu, sehingga aku hidup dalam kemenangan

Immanuel.

Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...