Kamis, 19 Oktober 2017

Kabar Baik 19 Oktober 2017

Shalom.

Ada dua teman yang selalu menemani orang sukses yaitu pemfitnah dan pengkhianat, hargai teman semasa kita belum jadi apa- apa. »IHT«

Amsal 19:4  Kekayaan menambah banyak sahabat, tetapi orang miskin ditinggalkan sahabatnya.

Sukses dan kaya, bagai gula yang dikejar oleh semut, semakin kita kaya dan berhasil semakin banyak orang yang datang menjadi teman kita, jadi berhati hatilah dalam memilih teman.

Peliharalah hubungan teman semasa kecil, semasa sekolah, semasa pelayanan itulah teman kita yang asli, sebab mereka berteman dengan kita tanpa pamrih.

Amsal 18:24  Ada teman yang mendatangkan kecelakaan, tetapi ada juga sahabat yang lebih karib dari pada seorang saudara.

Banyak teman sejati yang lebih karib dari saudara sendiri, hargailah mereka seperti mereka menghargai dan mengasihi kita.

Hidup tanpa teman ibarat sayur tanpa garam, rasanya hambar, membosankan dan kering, persahabatan yang baik saling mengisi dan memberi, hidup jadi lebih indah dan berarti.


Tuhan Yesus memberkati.

Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...