Jumat, 08 Maret 2019

Kabar Baik 9 Maret 2019


Shalom.
 
Kuatir bisa menjadi pemicu dosa yang paling mudah terjadi dalam kehidupan manusia. »IHT«

Matius 6:25  "Karena itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kuatir akan hidupmu, akan apa yang hendak kamu makan atau minum, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai. Bukankah hidup itu lebih penting dari pada makanan dan tubuh itu lebih penting dari pada pakaian?

Kasus tercepat penyebab kita berdosa kepada Tuhan adalah kuatir, sebab rasa kuatir bisa memicu ketidak percayaan kita kepada Allah, padahal semua kebutuhan hidup kita 

berasal dari Allah, Dialah sumber segala galaNya, kuatir menjadi penyebab utama penyangkalan diri kita kepada kuasa Allah.


Matius 6:25b Bukankah hidup itu lebih penting dari pada makanan dan tubuh itu lebih penting dari pada pakaian?

Tuhan tidak ingin anda cemas akan apapun juga, sebab ketidak percayaan kita kepada Allah karena mengkuatirkan sesuatu yang tidak bisa membuat kita jatuh adalah dosa.

1 Korintus 7:32a Aku ingin, supaya kamu hidup tanpa kekuatiran.

Tuhan tidak menginginkan kekuatiran ada dalam hidup kita, bom bisa saja meledak disamping kita, tetapi yakinlah bahwa jika kita memiliki Yesus kita tetap menjadi milik Yesus.

Filipi 3:19  Kesudahan mereka ialah kebinasaan, Tuhan mereka ialah perut mereka, kemuliaan mereka ialah aib mereka, pikiran mereka semata-mata tertuju kepada perkara duniawi.

Supaya kita kuat dan bisa bekerja memang kita harus makan, jadi hidup bukan untuk makan melainkan makan supaya kita bisa hidup.

Filipi 4:19  Allahku akan memenuhi segala keperluanmu menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya dalam Kristus Yesus. 

Amin.

Salam,
Yayasan Anggur Baru Ministry
PAUD Anggur Baru | Gerakan Sentuhan Kasih | SMS Firman Tuhan | Layanan Doa | Kabar Baik
SK KEMHUNKAM No : AHU-0012926.AH.01.04.Tahun 2015
Jln. Batu Bintang #7 B. Batrem Kota Dumai |( : 0852-78144777 | Twitter : @YABMinistry

Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...