Rabu, 06 Desember 2017

Kabar Baik 7 Des 2017



Shalom.

Janji -janji Tuhan bagai harta karun untuk menemukannya kita membutuhkan peta dan petunjuk yang jelas dan pasti, Alkitab adalah petanya, doa adalah tuntunannya, iman adalah tindakan dan kemauan kita untuk mencapainya.»IHT«

Yohanes 14:26  tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu.

Membaca dan mempelajari firman Tuhan, akan memberikan konfirmasi konfirmasi detail supaya jelas bahwa kita berada dijalur yang benar.

Doa akan menuntun kita menuju penggenapan dari janji- janjiNya semakin hari semakin jelas dan pasti sehingga kita tidak diombang ambingkan dengan keragu- raguan.

Iman yang kuat memberi gairah yang baru setiap hari, membangun keyakinan yang teguh dan kepastian yang jelas, bahwa janji Tuhan selalu YA dan AMIN.

Kisah Para Rasul 13:34  Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati dan Ia tidak akan diserahkan kembali kepada kebinasaan. Hal itu dinyatakan oleh Tuhan dalam firman ini:Aku akan menggenapi kepadamu janji-janji yang kudus yang dapat dipercayai, yang telah Kuberikan kepada Daud.

Tuhan Yesus memberkati.
____

Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...