Kamis, 14 November 2019

Kabar Baik 26 Nop 2019 : PENGAKUAN TULUS ITU SANGAT PENTING

PENGAKUAN TULUS ITU SANGAT PENTING

“Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan” (1 Yohanes 1:9)

Rasul berkata, “Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh” Yakobus 5:16. Akui dosa-dosamu kepada Allah, hanya Dia yang dapat mengampuni, dan kesalahanmu terhadap satu sama lain. Jika Anda telah menyinggung perasaan teman atau tetanggamu, maka Anda harus mengakui kesalahanmu, dan ia semestinya mengampunimu. Kemudian Anda harus meminta pengampunan dari Allah, karena saudara yang telah Anda lukai adalah milik Allah, dan dalam melukai dia, Anda telah berdosa terhadap Penciptanya…. Pengakuan yang benar selalu mengenai karakter spesifik, dan mengakui dosa tertentu. Mungkin semacam sifat yang harus dibawa di hadapan Allah saja; mungkin kesalahan-kesalahan yang harus diakui kepada individu-individu yang telah mengalami luka karenanya; atau mungkin mengenai karakter public, dan oleh sebab itu harus diakui secara public. Tetapi semua pengakuan harus pasti dan langsung ke intinya, mengakui dosa yang Anda lakukan.

Banyak sekali pengakuan yang seharusnya tidak didengarkan oleh manusia. Karena akibatnya adalah sesuatu yang tidak diharapkan oleh makhluk fana…. Allah akan lebih dimuliakan jika kita mengakui rahasia yang condong berdosa kepada Yesus saja daripada jika kita membuka hati kepada manusia yang fana yang berdosa, yang tidak bisa menilai dengan benar kecuali hatinya senantiasa diilhami Roh Allah…. Jangan ceritakan ke telinga manusia apa yang semestinya hanya didengar Allah.

Pengakuan yang merupakan curahan jiwa yang paling dalam diberikan kepada Allah yag berbelas kasihan.

Dosa dosamu mungkin bagaikan gunung di hadapanmu; tetapi bila Anda merendahkan hati, dan mengakui dosa-dosamu , percaya pada kebaikan Juruselamat yang telah disalibkan dan dibangkitkan, maka Ia akan mengampuni, dan akan membersihkanmu dari semua kebersalahanmu…. Harapkan kepenuhan kasih karunia Kristus. Biarlah hatimu terisi dengan kerinduan yang amat besar terhadap kebenaran-Nya.

Tuhan Yesus memberkati.


Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...