Kamis, 14 November 2019

Kabar Baik 19 Nop 2019 : Buatlah Panggilan Dan Pilihanmu Makin Teguh


Buatlah Panggilan Dan Pilihanmu Makin Teguh

“Karena itu saudara-saudaraku, berusahalah sungguh-sungguh, supaya panggilan dan pilihanmu makin teguh. Sebab jikalau kamu melakukannya, kamu tidak akan pernah tersandung. Dengan demikian kepada kamu akan dikaruniakan hak penuh untuk memasuki Kerajaan kekal, yaitu Kerajaan Tuhan dan Juruselamat kita, Yesus Kristus” (2 Petrus 1: 10, 11).

Di sini satu polis asuransi dtawarkan kepada kita yang memastikan kehidupan kekal dalam kerajaan Allah. Aku memintamu untuk mempelajari kata-kata Rasul Petrus ini. Ada pemahaman dan kecerdasan di dalam tiap kalimat. Dengan berpegang teguh kepada pemberi Kehidupan, yang memberikan hidup-Nya bagi kita, maka kita menerima hidup kekal.

Kita masing-masing   sedang memutuskan nasib kekal kita dan tergantung sepenuhnya pada kita apakah akan meraih kehidupan kekal atau tidak. Akankah kita menghidupkan pelajaran yang diberikan dalam Firman Allah, buku pelajaran agung Kristus? Itulah yang terbesar, namun buku yang tertata paling sederhana dan mudah dipahami, yang pernah disiapkan untuk memberikan pendidikan dalam perilaku yang benar, dalam berbicara, dalam tata karma, dalam kasih saying. Itulah satu-satunya buku yang akan mempersiapakan umat manusia untuk kehidupan yang mendekati kehidupan Allah. Dan orang yang menjadikan Firman itu pelajaran sehari-hari adalah satu-satunya yang layak menerima ijazah sebagai syarat untuk mendidik dan melatih anak-anak memasuki sekolah yang lebih tinggi, untuk dimahkotai sebagai pemenang.

Yesus Kristus adalah satu satunya hakim yang menentukan kelayakan agen manusia menerima hidup kekal. Pintu gerbang kota suci akan terbuka kepada mereka yang selama ini menjadi para pengikiut-Nya yang rendah hati, lemah lembut, penurut , selama mempelajari pelajaran dari-Nya, dan menerima polis    asuransi kehidupan dari-Nya, yang membentuk karakter menyerupai Ilahi.

Ketika umat tebusan ditebus dari bumi, kota Allah akan terbuka bagimu…. Kemudian kecapi itu akan ditaruh di tanganmu, dan suaramu akan diangkat dalam lagu-lagu pujian kepada Allah dan Anak Domba, yang oleh pengorbanan-Nya engkau menjadi bagian dari kodrat Ilahi dan diberikan warisan kekal dalam kerajaan Allah.

Tuhan Yesus memberkati.

Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...