Senin, 02 Juli 2018

Kabar Baik 2 Juli 2018


Shalom.

Hasrat rohani terlihat dari rasa lapar dan haus akan Tuhan, rasanya selalu kurang dan kurang, seperti orang yang kehausan tidak pernah puas dan selalu ingin meminumnya.»IHT«

1 Petrus 2:2  Dan jadilah sama seperti bayi yang baru lahir, yang selalu ingin akan air susu yang murni dan yang rohani, supaya olehnya kamu bertumbuh dan beroleh keselamatan,

Kasih sayang Tuhan tidak pernah berakhir untuk selama lamanya, hanya orang yang bisa bersyukur yang dapat menikmatinya, sedang beberapa dari kita sampai hari ini belum bisa merasakannya.
1 Petrus 2:3  jika kamu benar-benar telah mengecap kebaikan Tuhan. 

Jangan pernah kecewa, putus asa atau tawar hati, tetapi kecaplah dan nikmatilah kebaikan dan kasih sayang Tuhan, maka apapun kondisi kita saat ini akan terasa lebih lebih indah dan penuh arti.

2 Korintus 8:2  Selagi dicobai dengan berat dalam pelbagai penderitaan, sukacita mereka meluap dan meskipun mereka sangat miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan.

Segala macam penderitaan yang kita alami tidak akan pernah menjauhkan kita dari kasih Kristus, sebab Dia sudah terlebih dulu mengalami penderitaan yang hebat untuk menebus segala dosa dan salah kita, supaya kita mengalami kemuliaanNya.

2 Korintus 4:17  Sebab penderitaan ringan yang sekarang ini, mengerjakan bagi kami kemuliaan kekal yang melebihi segala-galanya, jauh lebih besar dari pada penderitaan kami.

Terima kasih Tuhan, Kasih sayangMu tidak pernah meninggalkanku, aku tetap mau hidup dan menikmatinya sepanjang hidupku, Engkau terlalu baik! Sungguh tidak ada satupun kata untuk mengungkapkan kebaikanMu, aku hendak memujiMu setiap hari melalui hidupku.

Filipi 3:10-11  Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitan-Nya dan persekutuan dalam penderitaan-Nya, di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematian-Nya, supaya aku akhirnya beroleh kebangkitan dari antara orang mati.

Tuhan Yesus memberkati.
---
I Pdm. LG. Hutagalung,

Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...