Selasa, 31 Juli 2018

Kabar Baik 1 Agustus 2018

Shalom.

Tuhan mengembangkan karakter anda melalui pergumulan hidup, agar anda menjadi lebih kuat dan Tuhan menggunakan rasa sakit anda untuk mendatangkan kebaikan. »IHT«

2 Korintus 12:9  Tetapi jawab Tuhan kepadaku: "Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna." Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku. 

Ciri ciri istimewa dari orang Kristen adalah mengucap syukur ditengah penderitaan dan pergumulan hidup, mereka akan semakin bertumbuh menjadi lebih kuat dan militan.

Mazmur 119:71  Bahwa aku tertindas itu baik bagiku, supaya aku belajar ketetapan-ketetapan-Mu. 

Terima kasih Tuhan, melalui tekanan hidup Engkau mengajar aku untuk lebih mengenalMu, hambaMu bertumbuh untuk mengenal kasih karuniaMu yang begitu luar biasa, asal anda tahu, bahwa aniaya tidak akan pernah bisa menghapus ke Kristenan, sebaliknya kenyamanan dan kemapanan hiduplah yang menghancurkan Ke Kristenan.

Mazmur 119:67  Sebelum aku tertindas, aku menyimpang, tetapi sekarang aku berpegang pada janji-Mu. 

Apakah anda sedang bergumul hari ini? Percayalah akan Tuhan, jangan menyimpang kekanan dan kekiri, sebab Allah sedang mempersiapkan diri anda untuk hidup dalam kebenaran dan menjadi lebih setia pada Tuhan.

2 Korintus 12:10  Karena itu aku senang dan rela di dalam kelemahan, di dalam siksaan, di dalam kesukaran, di dalam penganiayaan dan kesesakan oleh karena Kristus. Sebab jika aku lemah, maka aku kuat.

Tuhan Yesus memberkati.

Tidak ada komentar:

8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI

 8 NASIHAT UNTUK PARA SUAMI “Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya...