Yehezkiel 11:14-25
11:14 Kemudian datanglah firman TUHAN kepadaku: 11:15 "Hai anak manusia, penduduk-penduduk Yerusalem berkata tentang semua saudara-saudaramu, tentang kaum kerabatmu dan segenap kaum Israel dalam keseluruhannya: Mereka telah jauh dari TUHAN, kepada kami tanah ini diberikan menjadi milik. f 11:16 Oleh sebab itu katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Walaupun Aku membawa mereka jauh-jauh di antara bangsa-bangsa dan menyerakkan mereka di negeri-negeri itu dan Aku menjadi tempat kudus 1 g yang sedikit artinya bagi mereka di negeri-negeri di mana mereka datang, 11:17 oleh sebab itu katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku akan menghimpunkan kamu dari bangsa-bangsa dan mengumpulkan kamu dari negeri-negeri di mana kamu berserak, dan Aku akan memberikan kamu tanah 2 Israel. h 11:18 Maka sesudah mereka datang di sana, mereka akan menjauhkan segala dewa-dewanya i yang menjijikkan dan segala perbuatan-perbuatan j yang keji dari tanah itu. 11:19 Aku akan memberikan mereka hati k yang lain dan roh yang baru 3 di dalam batin mereka; juga Aku akan menjauhkan dari tubuh mereka hati yang keras l dan memberikan mereka hati yang taat, m 11:20 supaya mereka hidup menurut segala ketetapan-Ku dan peraturan-peraturan-Ku n dengan setia; maka mereka akan menjadi umat-Ku o dan Aku akan menjadi Allah p mereka. 11:21 Mengenai mereka, yang hatinya berpaut pada dewa-dewanya yang menjijikkan dan pada perbuatan-perbuatannya q yang keji, Aku akan menimpakan kelakuan mereka atas kepalanya sendiri, demikianlah firman Tuhan ALLAH. r " 11:22 Maka kerub-kerub itu mengangkat sayap mereka, dan roda-rodanya bergerak bersama-sama dengan mereka, sedang kemuliaan s Allah Israel berada di atas mereka. t 11:23 Lalu kemuliaan u TUHAN naik 4 ke atas dari tengah-tengah kota dan hinggap di atas gunung v yang di sebelah timur kota. 11:24 Dan Roh w itu mengangkat aku dan membawa aku kembali di dalam penglihatan x yang dari Roh Allah ke negeri Kasdim kepada para buangan. Lalu menghilanglah penglihatan yang kulihat itu dari padaku 11:25 dan aku sampaikan kepada para buangan itu segala sesuatu yang diperlihatkan TUHAN kepadaku. y
===========================================================
TUHAN menjawab Yehezkiel tentang sisa Israel (11:13). Penduduk Yerusalem benar dalam anggapan bahwa orang-orang Israel telah jauh dari TUHAN. Tetapi, TUHAN tidak mengalihkan tanah itu kepada mereka.
Orang Israel telah diserakkan ke negeri-negeri di mana TUHAN tidak lagi menjadi tempat kudus bagi mereka. TUHAN akan menghimpun dan mengembalikan mereka ke tanah Israel (14-17). Pengembalian posisi bukan hanya secara geografis di tanah Israel, tetapi juga kepada penyembahan yang benar akan TUHAN. Mereka akan menjauhkan segala dewa yang menjijikkan dan segala perbuatan keji dari mereka (18). TUHAN akan melakukan pembaruan spiritual, membarui hati mereka, dan memberi roh yang baru (bdk. 1Sam. 10:9; Yeh. 37:15-22; Yer. 32:37-39), melembutkan hati mereka untuk menjadi taat melakukan segala ketetapan dan peraturan-Nya dengan setia (19-20; bdk. Yer. 31:31-33). Tetapi, hukuman tetap ditimpakan atas keberpautan hati mereka kepada dewa-dewa dan perbuatan-perbuatannya yang keji (21). Sesudah memberitahukan semua ini, kemuliaan TUHAN bersama kerub-kerub itu meninggalkan kota Yerusalem dan hinggap di atas gunung yang di sebelah timur kota (22-25).
TUHAN sangat mengasihi umat-Nya. Ketika Israel harus dibuang akibat kejahatannya, mereka tetap dalam pemeliharaan-Nya. Allah dalam kekudusan-Nya tetap memelihara mereka dan memberi mereka kesempatan untuk kembali ke Tanah Perjanjian. Ia telah memilih mereka sebagai umat-Nya dan tidak mengalihkan status itu kepada bangsa lain. Allah juga memampukan mereka untuk melakukan pembaruan dari diri sendiri. Pusat kehendak dan semangat mereka untuk menyembah dan memuliakan TUHAN akan dikembalikan-Nya.
Dalam kasih-Nya, TUHAN memperbarui keinginan kita yang terdalam untuk mendekat kepada-Nya dan meninggalkan segala kejahatan. Sekotor apa pun masa lalu dan keinginan hati kita, TUHAN sanggup mengubah kita! [TNT]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar